In the client’s shoes: Lebih dari strategi, inilah cara menjadi penasihat yang benar-benar dipercaya
Berawal dari pengalaman pribadinya sebagai nasabah yang pernah bingung, Nancy Raini kini berkomitmen menyederhanakan konsep finansial yang rumit, mendengarkan dengan empati, dan menawarkan solusi yang memberi ketenangan, bukan sekadar penjualan. Melalui pendekatan in the client’s shoes, ia membantu nasabah membangun kembali kepercayaan finansial, memetakan prioritas perlindungan, dan mencapai tujuan hidup yang relevan.